Wednesday, October 19, 2016

5 Khasiat Jahe Merah

Khasiat Jahe Merah - Iklan di televisi swasta nasional oleh produk jamu tertentu di Indonesia telah menggencarkan untuk tanam jahe merah di pekarangan rumah. Hal tersebut perlu disikapi baik karena memang aksi tersebut bakal jadi bermanfaat bagi lingkungan, kesehatan dan bahkan ekonomi. Karena hal tersebut, membuat new house penasaran apa sih manfaatnya jahe merah untuk tubuh dan untuk kesehatan kita. Dari online dan searching di internet dengan keyword manfaat jahe merah bagi wanita, manfaat jahe merah untuk pria, manfaat jahe merah untuk diet dan lain-lain. Dari beberapa keyword paling tidak new house bisa berbagi apa itu jahe merah kandungan dan manfaat nya. Dan ternyata banyak sekali manfaat yang terdapat dari konsumsi jahe merah. 

Jahe merah dalam nama latin disebut Zingiber officinale var rubrum rhizoma merupakan jenis tanaman temu-temuan atau tumbuhan rumpun yang berbatang.  Berbagai varietas jahe telah lama dikenal sebagai tanaman berkhasiat dan banyak digunakan untuk membuat ramuan obat atau jamu tradisional. 

Keberadaan jahe di Indonesia tidak diketahui secara pasti sejak kapan dan juga tidak diketahui apakah jahe merupakan tanaman asli Indonesia. Beberapa ahli berpendapat bahwa jahe berasal dari India atau dari daerah sekitar Cina. Jahe dibawa ke berbagai daerah di Asia Tenggara sebagai produk yang diperdagangkan. Setelah bangsa Eropa mengenal jahe; maka komoditi jahe memiliki pasar baru di berbagai negara Eropa. Adapun pengertian jahe merah adalah salah satu varietas khusus dari tanaman jahe yang disebut dengan rubrum rhizoma. Seperti halnya tanaman jahe jenis lain; jahe merah memiliki kandungan kimia yang merupakan senyawa keton. Senyawa ini disebut dengan Zingeron.

Jahe merah ternyata menyimpan macam-macam zat yang baik bagi tubuh. Berikut ini adalah diantaranya : 

Pertama, Menghangatkan tubuh 

Sifat jahe yang hangat dapat membantu meningkatkan suhu tubuh. Sejenis minuman yang sering dinikmati yaitu wedang jahe ini, memang sudah menjadi konsumsi wajib bagi penduduk daerah pegunungan. Selain itu jahe, juga memiliki anti virus dan anti toksin dengan membantu mempromosikan keringat yang dapat membantu mengobati batuk dan masuk angin. 

Kedua, Pencegahan Timbulnya Kanker 

Ekstrak jahe ternyata dapat menekan pertumbuhan beberapa sel kanker, seperti mencegah penyebaran gejala kanker kulit,pankreas,kanker ginjal dan gejala kanker patu-paru. 

Ketiga, Mengatasi Masalah Pernafasan 

Masalah pernafasan yang paling umum diderita adalah batuk atau pilek. Jahe termasuk jenis ekspektoran alami yang berfungsi dalam melegakan sistem pernafasan, dengan yang memecah dan menghilangkan lendir (dahak) dapat dengan mudah keluar dan memulihkan sistem pernafasan seperti sedia kala. 

Keempat, Melancarkan Pencernaan 

Mungkin pada awalnya kita berfikir hanya manfaat buah-buahan saja yang dapat berguna bagi masalah pencernaan. Saat ada acara-acara perayaan, mungkin kita memakan banyak makanan. Pilihlah minuman jahe yang dapat membantu kelancaran pembuangan sisa makanan. Jahe membantu penyerapan makanan dan mencegah kemungkinan sakit perut, karena sifatnya yang mengurangi peradangan. 

Kelima, Mengatasi Memar dan Rasa Nyeri 

Ketika tubuh mengalami sebuah benturan benda tumpul, terkadang menyebabkan memar. Senyawa di dalam sari jahe merupakan anti inflamasi, dapat digunakan untuk meredakan nyeri secara alami akibat benturan tersebut. Manfaat jahe dengan kandungan anti inflamasi juga dapat mengurangi nyeri pada gejala penyakit rematik.

Demikian sharing new house kali ini semoga bermanfaat dan silahkan pembaca new house jika berkenan menambahkan komentar terkait manfaat jahe merah untuk kesehatan,  manfaat jahe merah untuk penurun panas dan sebagainya sesuai pengalaman pembaca.

Related Post

1 comment: